Bedakan Harga Sewanya, Cara Mengelola Rumah Kontrakan dengan Cerdas

Bedakan Harga Sewanya, Cara Mengelola Rumah Kontrakan dengan Cerdas

Seringbaca.com – Di zaman seperti sekarang ini kebutuhan semakin meningkat. Baik pelajar, pekerja bahkan ibu rumah tangga bekerja keras demi mencukupi kebutuhan. Tetapi jika anda menginginkan penghasilan tanpa perlu bekerja, bisnis kontrakan menjadi salah satu alternatif. Tetapi anda harus sedikit merogoh kocek untuk membuat kos-kosan. Anda juga harus mengetahui cara mengelola rumah kontrakan.

Tips cara mengelola rumah kontrakan

Cara Mengelola Rumah Kontrakan
Cara Mengelola Rumah Kontrakan
  1. Tentukan Lahan yang Strategis

Ketika akan membangun sebuah rumah untuk dikontrakkan, anda harus mempertimbangkan apakah lahan tempat anda akan membuat rumah strategis atau tidak. Hal ini untuk mendukung upaya anda membuat rumah kontrakan. Strategis atau tidaknya suatu lahan ditentukan oleh tempat-tempat yang berada disekitarnya.

Tempat-tempat seperti sekolah, universitas, dan pabrik merupakan tempat yang memungkinkan banyak orang membutuhkan tempat tinggal. Biasanya para mahasiswa atau pekerja adalah orang dari luar daerah yang merantau sehingga mereka membutuhkan tempat tinggal untuk mobilitas sehari-hari. Untuk itu anda harus pandai menentukan lahan.

  1. Tentukan Desain dan Mulai Membangun

Setelah menemukan lahan yang strategis, anda juga harus menentukan desain rumah yang akan dibangun. Karena anda akan membuat rumah untuk dikontrakkan, tentunya anda harus membangun rumah dengan banyak kamar. Rumah bentuk ini sangat fleksibel untuk dijadikan kontrakan atau kos-kosan. Ukuran setiap kamar tidak perlu terlalu luas.

Ketika desain sudah dibuat, langkah selanjutnya adalah mulai membangun. Pilih bahan-bahan yang berkualitas agar rumah anda nyaman. Seringkali lokasi suatu rumah kontrakan sudah strategis tetapi tidak diminati karena kondisi rumahnya, misalnya sering terjadi kebocoran ketika turun hujan. Jangan sampai anda batal mendapatkan passive income karena salah memilih bahan bangunan.

Cara Mengelola Rumah Kontrakan
Cara Mengelola Rumah Kontrakan
  1. Tentukan Fasilitas

Rumah yang anda bangun telah selesai. Sekarang saatnya anda menentukan fasilitas yang akan diberikan kepada orang yang akan mengontrak rumah anda. Opsi yang sering diberikan ialah mengontrakkan rumah saja atau rumah beserta isinya. Tentu tarif yang dipasang pun berbeda. Tarif mengontrak rumah beserta isinya jelas lebih mahal.

Anda sebagai pemilik kontrakan harus menyediakan fasilitas umum yang sering digunakan seperti tempat tidur, meja, dll.  Biasanya ada juga yang menyediakan fasilitas tambahan dengan penambahan tarif yang beragam sesuai banyaknya item.

  1. Tentukan Harga Sewa

Masih berkaitan dengan fasilitas, harga sewa dipatok berdasarkan fasilitas yang diambil penyewa. Semakin banyak item yang ditambahkan semakin banyak pula tambahan biaya. Salah satu cara untuk menentukan harga sewa adalah dengan membuat daftar sewa sesuai fasilitas. Anda dapat membuatnya dalam beberapa daftar pilihan.

Cara Mengelola Rumah Kontrakan
Cara Mengelola Rumah Kontrakan
  1. Mencari Orang yang Akan Mengontrak

Sekarang rumah anda siap untuk dikontrakkan. Lakukan pemasaran untuk mendapat orang yang akan mengontrak rumah anda. Anda bisa melakukannya melalui media sosial seperti facebook atau mendaftarkan kontrakan anda ke aplikasi pencari kos-kosan. Atau sebagai alternatif lain, anda juga bisa meminta bantuan calo kos.

  1. Kelola Keuangan Kontrakan

Rumah kontrakan anda telah selesai dibangun dan dikontrakkan. Tugas anda tidak selesai sampai di situ saja. Selanjutnya anda harus mengelola keuangan kontrakan anda. Jika anda belum sepenuhnya mendapatkan modal anda kembali, maka anda harus pintar memilah. Anda harus membedakan antara uang bangunan, uang untuk pengelolaan rumah, dan keuntungan.

Bisa mendapatkan passive income merupakan sesuatu yang diinginkan setiap orang. Dengan membangun rumah untuk dikontrakkan merupakan salah satu alternatif bagi anda yang memiliki lahan di lokasi yang strategis. Sebelum dan sesudah membangun rumah kontrakan, anda harus mempelajari cara mengelola rumah kontrakan.

Berbagi infromasi dari setiap tulisan

You might also like